Selasa, 02 April 2013

Manon (Helminthostachys zeylanica Hook)




Sinonim : Helminthostachys dulcis Kaulf.
Nama umum:

Indonesia: Manon, Tunjuk langit

Pilipina: Tukod langit


Klasifikasi:  
Regnum: Plantae (Tumbuhan)
Divisi: Pteridophyta 
Kelas: Psilotopsida
Ordo: Ophioglossales 
Famili: Ophioglossaceae 
Genus: Helminthostachys 
Spesies: Helminthostachys zeylanica (L.) Hook




Paku tunjuk langit adalah sejenis tumbuhan paku yang merupakan penghuni asli Asia dan Australia tropika. Dikenal pula sebagai jajalakan, manon, bute-bute, kamraj atau tukod langit. Anggotanya hanya satu jenis, H. zeylanica syn. H. dulcis. Bentuknya berupa terna kecil, dapat mencapai tinggi sekitar setengah meter. Sebagaimana anggota suku Ophioglossaceae lainnya, ental tumbuhan ini dapat menghasilkan bagian steril dan fertil, yang bentuknya berbeda. Bagian fertil (subur, disebut sporophore: pembawa spora) berbentuk seperti gada kecil, tempat sporangia duduk. Bagian ental steril berbentuk memajang, tersusun menjari. Rimpangnya pendek, kaku dan menjalar di bawah permukaan tanah. Rimpangnya dipakai orang sebagai bahan pengobatan di Cina dan Indonesia. Daunnya dikeringkan dan diasap untuk mengobati mimisan.

Kegunaan dalam keadaan darurat di hutan:
Tangkai dan daun muda tumbuhan ini dapat digunakan untuk bahan makanan baik dimakan langsung, ditumis atau dikukus



Tidak ada komentar:

Posting Komentar